
Klik9.com – Puluhan pelajar SMA Negeri 17 Surabaya kembali berkumpul di Warkop Jurnalistik Gununganyar, Jumat siang (1/12/2023) pukul 13.30 WIB.
Mereka adalah kelompok siswa-siswi ekstrakurikuler SKI di sekolah yang berlokasi di Rungkut Asri tersebut.
Dalam kesempatan itu masih melanjutkan agenda rapat transisi dari pengurus lama ke baru.
Selain itu juga membahas sejumlah agenda kerja ke depannya. Termasuk acara sertijab dan mancing bersama pagi ini, Sabtu (2/11).
Agenda rapat sendiri berlangsung hingga waktu Magrib. Tampak hadir pengurus inti SKI yang lama dan yang baru.
Warkop Jurnalistik sendiri bertempat di stand 32 Sentra Wisata Kuliner SWK Gununganyar Sawah. Persis di sisi timur SPBU UPN Veteran Jatim.
Di warung kopi ini sekaligus menjadi sekretariat dari sekolah sepak bola SSB PSG Unika Gununganyar.
Adapun menu tersedia, di antaranya Nasi Rawon Suroboyo, mie instan, gorengan, frozen, camilan. Juga aneka minuman dingin dan herbal.
Tentu saja menu tersebut sangat mendukung para pelanggan yang singgah. Apalagi terdapat jaringan wifi dengan signal kuat dan cepat tanpa sandi.
“Gagasan awalnya buat titik kumpul anak-anak bola khususnya PSG Gununganyar. Namun juga bisa saja buat ngobrol teman-teman umum.”
“Nah kesehariannya buka mulai jam 6.00 pagi sampai 21.00 malam. Alhamdulillah dibantu adik-adik pelajar yang biasanya jadi kru SSB,” tutur Harun selaku pengelola Warkop Jurnalistik.
Namanya juga jurnalistik, ia berharap ini juga bisa menjadi tempat belajar bareng menulis atau diskusi ilmiah.
“Angan-angannya satu. Di sini, bukan sekedar debat warung kopi. Tapi tempat bertukar wawasan dan pengalaman yang positif. Baik di segmen olahraga maupun umum,” katanya.
Dan sejauh ini progresnya cukup positif. “Kehadiran pelajar tersebut sedikitnya membawa nuansa berbeda warkop dan SWK khususnya. Bukan sekedar tempat nongkrong cari wifi buat nge-game,” timpalnya.
Oleh karena itu Harun berharap makin banyak kelompok, pelajar, mahasiswa, status sosial maupun komunitas. Untuk mampir dan memanfaatkan fasilitas yang ada. Khususnya SWK Gununganyar Sawah. (red)