Jum. Mar 29th, 2024

Ulang Tahun ke-61, Bupati Malang M Sanusi Ingatan ASN untuk Taat Aturan dan Melayani Masyarakat

By Klik9com Mei 21, 2021 #ASN/PNS #HUT
HUT 61 TAHUN: Bupati Malang M Sanusi memberikan arahan kepada jajaran ASN, Kamis (20/5/2021), agar taat aturan dan melayani masyarakat. (KS/HARUN)

MALANG, Klik9.Com – Bupati Malang M Sanusi mendapatkan kejutan ulang tahun dari jajarannya di sela-sela acara Penandatanganan Nota Kesepakatan secara virtual dengan Kemkominfo terkait Gerakan Menuju Smart City (Kota Cerdas), Kamis (20/5/2021) kemarin di Balai Peringgitan Komplek Pendopo Agung Kabupaten Malang.

Di usia ke-61 tahun itu, Bupati Sanusi tak dapat menyimpan kebahagiaan, namun tidak juga meluapkan kegembiraan seperti anak-anak muda pada umumnya saat menerima kejutan ulang tahun.

Bupati Malang M Sanusi (kanan) tiup lilin disaksikan Sekdakab Wahyu Hidayat.

Dalam sambutannya, Sanusi tak segan-segan mengingatkan jajarannya dalam bekerja melayani masyarakat supaya dilakukan dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga  Didukung Auto Unika Mekanik, Klub Pecinta Mercy Tiger MTC Surabaya Chapter Rayakan Ulang Tahun ke-15

“Hari ini, siapa yang hidupnya lebih baik, maka dia itu orang yang beruntung, tetapi sebaliknya, kalau nasibnya lebih buruk, dia itulah yang melarat,” katanya dengan memasukkan unsur dakwah.

Untuk itu, dia mengajak seluruh yang hadir agar selalu berdoa dan mendoakan, agar hari ini itu lebih baik dari kemarin. “Amin.,” jawab serentak hadirin.

Ia mencontohkan, Sekdakab Wahyu Hidayat, kalau sebelumnya kepala dinas, sekarang naik jabatan jadi pemimpin birokrat. “Sebaliknya, kalau justru turun eselon, kena hukuman, itulah orang yang merugi. Oleh karena itu, ASN harus hati-hati dalam bekerja,” tuturnya diikuti kelakar riuh jajarannya.

Baca Juga  Pendaftaran CPNS dan PPPK di Pemkot Surabaya Dibuka Mulai Hari Ini

Lebih jauh, Sanusi mengingatkan, kalau sudah banyak yang OTT. “Jadi bekerjalah sesuai aturan, dan memberikan layanan yang baik kepada masyarakat,” imbuhnya.

Masih Sanusi, Nabi SAW bersabda, taatlah kepada Allah, kepada Rasul, dan pimpinan selama itu dalam koridor kebaikan. “Seperti saat ini, presiden punya program Kota Cerdas, maka itu wajib kita jalankan,” terangnya.

Kemudian, tidak diakui sebagai umat Rasulullah SAW, lanjut Sanusi, bagi orang muda yang tidak menghargai yang lebih tua, sebaliknya yang atasan harus mengasihi bawahnya.

Baca Juga  Jalan Rusak Wiyung Surabaya Segera Diperbaiki Pemkot

“Sekdakab sebagai pemimpin tertinggi birokrasi, maka dia harus membina, bukan membinasakan,” pesan Sanusi yang disambut tawa jajarannya yang hadir.

Ia kembali mengingatkan, jangan sampai di lingkungan Pemkab Malang, ada jual beli jabatan. “Ingat, jangan ada uang dalam kenaikan jabatan, sebab sudah banyak contoh dari daerah lain,” tegasnya.

Terpisah, Kepala Diskominfo Anis Waty Aziz turut menyampaikan doa. “Selamat ulang tahun kepada Bapak Bupati Malang, Bapak H Sanusi, semoga diberikan kesehatan, dan panjang umur yang barokah, membawa Kabupaten Malang menjadi Malang makmur,” ucapnya, Jumat (21/5) melalui Pesan WhatsApp. (har)

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *